Minggu, 05 Juli 2015

Cara Mengatasi Camera Failed/Gagal Pada Android di Samsung Galaxy Grand 2


Ketika kamu lagi asyik mau ambil gambar/foto dengan menggunakan kamera HP ternyata gagal dengan muncul tulisan Camera Failed, dan ketika kamu coba restart HP tersebut masalah ini tetap saja muncul. Ini terjadi baik saat menggunakan aplikasi kamera bawaan HP Samsung Galaxy Grand 2 maupun dengan menggunakan aplikasi camera lain, misal seperti seperti camera360.
Mungkin kebanyakan orang tidak tahu apa penyebabnya, tetapi masalah ini kebanyakan sering terjadi karena Hp Galaxy Grand 2 di upgrade ke OS KitKat, sehingga ketika memaki camera baik camera bawaan maupun camera360 tetap saja gagal. Ok, simak baik-baik kali ini admin akan berbagi cara mengatasi camera failed atau gagal saat mengambil gambar menggunakan kamera android pada Samsung Galaxy Grand 2.


Berikut Cara Mengatasi Camera Failed/Gagal Pada Android di Samsung Galaxy Grand 2:

  1.     Buka Settings – General – Application Manager – lalu pilh tab All.
  2.     Cari aplikasi Camera lalu pilih dan Clear Cache, Clear Data lalu Force Stop. Lihat gambar dibawah ini. 
  3.     Terakhir jalankan kembali aplikasi kamera dan jika masalahnya bukan pada hardware, seharusnya cara diatas dapat mengatasi munculnya pesan camera gagal saat akan mengambil gambar.


*Catatan: Saya tidak menjamin cara ini bisa mengatasi masalah yang kamu alami, dan ini hanya terjadi pada Samsung Galaxy Grand 2 setelah upgrade ke OS KitKat.



Demikian Cara Mengatasi Camera Failed/Gagal Pada Android di Samsung Galaxy Grand 2, Semoga bermanfaat dan jika kamu mengalami masalah yang sama coba saja dengan clear cache, data lalu force stop dan jika belum berhasil juga coba restart terlebih dahulu HP Android nya.

0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com